Laman

Monday, May 9, 2011

Karir Michael Jordan

Berikut adalah beberapa catatan seputar karir MJ

1. Michael Jordan bermain 15 Musim (tahun) di NBA. 13 musim di Chicago Bulls dan 2 tahun di Washington Wizards.

2. MJ memegang 6 buah Cincin Juara, mulai dari tahun 1991 - 93 dan 1996 - 1999. semua nya dengan tim yang sama, Chicago Bulls.

3. MJ Meraih gelar Most Valuable Player (MVP) atau Pemain Paling berharga di musim reguler sebanyak 5 kali (1988, 1991-92, 1996, 1998)

4. MJ juga meraih 6 kali gelar MVP setelah berhasil memangkan Final NBA (1991-93, 1996-99)

5. MJ Mencetak Total 38.279 points sepanjang karir nya di NBA

6. jika di rata ratakan, MJ mencetak rata rata 41.0 points per game selama Final tahun 1993.

7. jika dirata ratakan untuk musim playoffs sepanjang karirnya, Jordan mencetak 33.4 points per game.

8. sedangkan untuk sepanjang karirnya, rata rata MJ mencetak 30.1 points per games.

9. 10 kali terpilih sebagai pemain yang paling banyak mencetak angka (1987 - 93, 1996 - 1999)

10. selama 15 musim di NBA, jordan telah bermain sebanyak 1251 kali.

11. MJ 2 kali meraih Medali Emas di Olimpiade (1984, 1992)

12. MJ baru 1 kali terpilih sebagai Defensive player of the year / Pemain Bertahan terbaik pada tahun 1988

13. MJ berhasil mencetak 10 angka atau lebih secara berturut turut dalam 866 kali bermain.

14. MJ juga berhasil mencetak 40 angka atau lebih dalam 172 pertandingan

15. 39 pertandingan dilalui MJ dengan mencetak 50 angka atau lebih

16. MJ juga mencetak 40 angka atau lebih dalam 37 pertandingan di tahun 1986-87

17. MJ terpilih sebanyak 14 kali untuk bermain di All-Star games (all-Star hanya di adakan 1 tahun sekali dan pemain yang bermain di all - star berdasarkan hasil pilihan penonton dari seluruh dunia)

18, MJ terpilih menjadi pemain terbaik di All-Star sebanyak 3 kali yaitu di tahun 1988, 1996, 1998

19. 10 kali terpilih dalam daftar All-NBA First team (pemain andalan dari keseluruhan pemain yang terdaftar di NBA) di tahun 1987-1993, 1996-98)

20. terpilih sebanyak 9 kali dalam All-Defensive first team (pemain bertahan andalan dari keseluruhan pemain yang terdaftar di NBA) di tahun 1988-1993, dan 1996 - 1998

21. 2 kali berturut turut menjuarai kontes slam dunk di tahun 1987-88

22, terpilih menjadi pemain no.1 dari 50 pemain terbaik sepanjang sejarah NBA

23, sepanjang karir nya, MJ 3 kali mengundurkan diri dari dunia NBA yaitu di tahun 1993, 1998 sewaktu bermain untuk Chicago bulls, dan ditahun 2003 sewaktu bersama Washington Wizards.

24. sewaktu memulai karirnya, MJ masuk dalam daftar calon pemain NBA dan terpilih di urutan ke 3. (urutan pertama adalah HAkeem Olajuwon dan Sam Bowie)

25. terpilih sebagai pemain pemula terbaik tahun ini ditahun 1985