Laman

Monday, June 18, 2012

Jenis Ketakutan (Phobia) Teraneh di Dunia

Fobia adalah perasaan ketakutan atau suatu jenis objek atau aktivitas tertentu juga bisa dikatakan Fobia adalah rasa ketakutan yang berlebihan pada sesuatu hal atau fenomena. Fobia bisa dikatakan dapat menghambat kehidupan orang yang mengidapnya. Bagi sebagian orang, perasaan takut seorang pengidap Fobia sulit dimengerti. Itu sebabnya, pengidap tersebut sering dijadikan bulan bulanan oleh teman sekitarnya. Ada perbedaan "bahasa" antara pengamat fobia dengan seorang pengidap fobia. Pengamat fobia menggunakan bahasa logika sementara seorang pengidap fobia biasanya menggunakan bahasa rasa. Bagi pengamat dirasa lucu jika seseorang berbadan besar, takut dengan hewan kecil seperti kecoak atau tikus. Sementara di bayangan mental seorang pengidap fobia subjek tersebut menjadi benda yang sangat besar, berwarna, sangat menjijikkan ataupun menakutkan. Para penderita fobia bertindak mengarah pada keinginan untuk menghindarinya.

langsung aja disimak gan

1. Uranophobia - Ketakutan akan surga

Quote:
Inilah phobia paling aneh didunia. Siapa yang tak ingin masuk surga? pasti semua orang menginginkan masuk surga. Kalau takut neraka boleh lah.



2. Scopophobia - takut dilihat orang
Quote:
Penderita fobia ini merasa ketakutan intens pada orang yang menatapnya. Mereka cenderung menghindari tempat-tempat umum seperti pusat perbelanjaan.
kayaknya nih orang pemalu stadium 4


3. Pentheraphobia - fobia terhadap ibu mertua
Quote:
Pentheraphobia adalah ketakutan irasional dan berlebihan seseorang terhadap ibu pasangan atau mertua akibat pengalaman buruk di masa lalu. Alhamdulilah saya termasuk bukan Pentheraphobia. (lebih takut dengan istri.hehe.)


4. Panophobia - takut akan segalanya
Quote:
Kalau menurut saya mendiding minta jangan dilahirkan orang yang mengidap phobia jenis ini. Karena akan sangat merepotkan. Coba bayangkan. Ketika melihat wanita cantik, takut. Melihat Tanganya sendiri ,takut dan lain-lainnya. Wah tak bisa terbayangkan.
Dewanya phobia gan


5. Trichophobia - takut rambut
Quote:
Dipastikan orang yang mengidap phobia ini akan memilih jalan membotakan kepalanya. Penderita Trichophobia akan merasa sangat jijik dan takut saat melihat rambut yang rontok pada pakaian atau tempat lain. Pasien ini bisa berteriak-teriak histeris melihat rambut yang berceceran.