Laman

Friday, February 3, 2012

Rahasia meningkatkan memori otak

Sifat lupa tidak memandang usia.Bukan hanya kakek dan nenekmu, orang tua mu bisa saja mempunyai sifat lupa. Bahkan kamu pun bisa mempunyai sifat lupa. Tips berikut ini bisa memperkuat daya ingatmu atau memorimu.
Quote:
1.Permen Karet
Spoiler for permen karet:
Kedengarannya aneh, apa iya permen karet dapat meningkatkan memori otak? Kamu boleh merasa aneh, tetapi fakta membuktikan (dalam jurnal Appetite tahun 2002 dan 2004) bahwa menguyah permen karet dapat meningkatkan memori otak. Hal ini ada kemungkinan selama menguyah permen karet denyut jantung meningkat sehingga menyebabkan aliran darah ke sel-sel otak meningkat.
Quote:
2.Berolahraga
Spoiler for Berolahraga:
Rajin berolahraga ternyata tidak saja menyehatkan tubuh, tetapi juga dapat meningkatkan kecerdasan. Jenis olahraga yang dilakukan tidak perlu berat, cukup dengan berjalan kaki, naik turun tangga, atau bersepeda dapat membuat memori otak meningkat
Quote:
3.Kafein
Spoiler for Kafein:
Walaupun manfaat dan kerugian kafein masih kontroversial, tetapi tidak ada yang dapat membantah efek kafein terhadap kewaspadaan dan penambah memori. Beberapa studi yang dilakukan dalam 5 tahun terakhir menunjukkan kafein dapat meningkatkan memori jangka pendek dan melindungi perempuan dari kehilangan memori. Namun perlu diingat, usahakan mengonsumsi minuman yang mengandung kafein (kopi,teh, dan minuman ringan) dalam jumlah yang aman dan tidak berlebihan agar memperolah manfaat dari kafein.
Quote:
4.Tidur Siang

Spoiler for tidur siang:
Rahasia yang satu ini mungkin belum banyak diketahui oleh banyak orang. Tidur siang dapat menigkatkan memori deklaratif (memori yang berguna untuk menyimpan fakta-fakta). Nah, jika kamu sudah belajar seharian, ambil waktu kurang lebih 45 menit untuk tidur siang.